Minggu, 04 Maret 2012

Thiago Silva Ingin Hadapi Barca di Final Liga Champions

St Gallen - Barcelona jadi salah satu unggulan terkuat sekaligus tim paling dihindari di Liga Champions. Tapi jika nantinya AC Milan bisa melaju sampai ke final, Thiago Silva berharap bisa berhadapan kembali dengan The Catalans.

Sejauh ini jalan kedua tim menuju final masih terbuka lebar. Di pertandingan pertama babak 16 besar, Milan menggasak Arsenal 4-0 sementara Barca mencuri kemenangan dari kandang Bayer Leverkusen dengan skor 3-1.

Masih ada empat pertandingan lagi yang harus dilalui kedua tim jika ingin menjejak babak final, itupun dengan catatan hasil undian tak memaksa Milan dan Barca baku hantam di babak peremparfinal atau semifinal.

Namun jika nantinya Rossoneri bisa jadi salah satu finalis, maka lawan yang ingin dihadapi adalah Barcelona. Demikian diutarakan Thiago Silva.

"Akan sangat menyenangkan bisa main di final, terlepas dari siapapun lawannya, tapi menghadapi Barcelona akan menjadi salah satu momen terunik dalam hidup saya," sahut Silva di Mundo Deportivo.

Menghadapi tim dengan permainan yang dianggap paling impresif di dunia saat ini bisa jadi dianggap sebuah tantangan untuk bek asal Brasil itu. Yang jelas, Silva musim ini sudah dua kali merasakan kehebatan Lionel Messi dkk.

Milan tampil sangat baik saat memaksa Barca bermain imbang 2-2 di Camp Nou, namun saat gantian berlaga di San Siro, Diavolo Rosso malah kalah 2-3. Kedua pertandingan tersebut terjadi di fase grup musim ini.

"Itu gol yang spesial, terutama untuk karier saya," tuntas Silva terkait gol tandukan yang dia buat di Camp Nou.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar